Ini Tips buat Liburan, Bandara Soetta Akses Paling Oke

JAKARTA – Libur panjang akhir tahun 2019 sudah tiba. Saatnya mengisi waktu dengan berlibur mengunjungi destinasi-destinasi keren di Tanah Air. Buat kalian yang bingung, berikut sejumlah tips yang bisa kalian manfaatkan. Jangan lupa memaksimalkan Bandara Soekarno Hatta sebagai akses ya.

Menurut Staf Khusus Menpar Bidang Media dan Komunikasi di era Arief Yahya, Don Kardono, akhir tahun adalah momen yang tepat untuk mengisi waktu libur.

“Libur akhir tahun sudah tiba. Yuk bergegas, melihat dunia, yang tidak hanya sebatas daun kelor. Guys, Kita ngobrolin destinasi aja yuk! Biar bermanfaat, menginspirasi semua orang yang sudah mulai libur piknik,” paparnya, Kamis (26/12).

Untuk mempermudah traveler, Don Kardono meyampaikan tips buat traveling dan liburan akhir tahun. Menurutnya, hal pertama yang harus dilakukan adalah memikirkan sensasi piknik apa yang ingin dinikmati. Nuansa gunung? Hutan? Sawah ladang? Pantai dan pesisir? Antar pulau? Bawah laut?

“Pastikan juga kita ingin sentuhan budaya yang seperti apa? Kuliner? Fashion atau busana? Heritage site? Desa? Kota? Shopping? Souvenir? Seni tradisi? Atau show kontemporer, modern, klasik? Setelah itu, temukan Top 5 destinasi yang beririsan antara nature and culture yang bisa ada di benak kita,” papar Don.

Untuk lebih meyakinkan, Don menyarankan buka HP, laptop, macbook. Karena, kita harus mencari tahu Aksesnya bagaigimana? Naik apa? Berapa harganya? Amenitasnya mau menginap di mana? listing hotel, resort, homestay, glamping, dan berbagai akomodasi sesuai kantong.

“Jangan lupa berhitung, budget, waktu, dan listing perlengkapan yang akan dibawa. Seperti powerbank, colokan USB, paket data, kamera, memory cards, dan sebangsanya. Dan pikirkan, contents apa yang bisa bikin heboh di media sosial? Baik di Instagram, Facebook, Youtube dan Twitter. Pikirkan, editingnya, cari storyline nya dulu, agar ketika di lokasi, kita sudah punya banyak referensi,” terangnya.

Yang tidak kalah penting adalah informasi memgenai akses. Mau lewat mana? Overland? Bawa mobil sendiri? Naik kereta? Bus? Pesawat? Transit di mana saja? Ada apa saja yang bisa dilihat, dinikmati, dijadikan konten ketika transit?

“Akses itu penting banget. Kalau kalian start dari Bandara Soekarno Hatta Cengkareng Banten-Jakarta. Banyak yang belum ngeh nih. Pintu masuk wisman terbesar kedua, dengan porsi 30% itu ada di Soekarno Hatta Airport. Bandara dengan kapasitas terminal dan jumlah flights terbesar dan tersibuk di Indonesia itu di Soekarno Hatta juga,” ujarnya.

Ditambahkan Don, Dirut PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin sudah menetapkan Soekarno Hatta Airport menjadi Tourism Hub! Pintu masuk ke Indonesia, sekaligus distribusi wisatawan menuju semua destinasi dan kota-kota wisata di tanah air.

Karena itu, ada spirit baru untuk mempertajam brand Soekarno Hatta Airport menuju MAS. Moving Forward , Arts, Smart. Bandara yang dinamis, selalu ada yang baru, agresif, customizes, optimal memberikan service of excellent, dengan banyak new experiences kepada pengguna jasa terminal bandara.

“Arts, makin banyak sentuhan seni, budaya, khas Indonesia, yang lebih terfokus pada 5 Destinasi Super Prioritas, Danau Toba Sumut, Borobudur Joglosemar, Mandalika NTB, Labuan Bajo NTT, dan Likupang Manado. Selain secara regular juga bakal semakin banyak mempromosikan destinasi dan Calendar of Events Jakarta dan Banten,” katanya.

Suasana arts airport itu akan terus di update, ditata ulang, dibuat tematik, dari saat orang turun, pemeriksaan imigrasi, bagasi, sampai ke luar bandara tempat meeting point dengan para penjemput dan jasa transportasi lanjutan. Teste of Indonesia sudah akan terasa di Bandara Soekarno Hatta.

Sedangkan Smart Airport itu dirasakan dari digitalisasi dan ramah teknologi di semua lini. Free wifi dengan kecepatan tinggi, sama dengan yang disediakan Inchoen Airport Seoul Korea.

Di Terminal 2, bahkan Dirut Muh Awaluddin juga membuat LCCT Low Cost Carrier Terminal sejak 1 Mei 2019, dan hasilnya fantastik. Naik di atas rata-rata, di saat gonjang ganjing harga tiket naik, layanan self check in, connected dengan monorail kereta layang, makin bersih dan rapi.

“Guys, Coba deh, kalau lewat Bandara International Soekarno Hatta? Ambience-nya sudah benar-benar beda, berkesan teste of Wonderful Indonesia. Ada coretan gambar pura Bali, Danau Toba, tradisi membatik Jawa, dan lainnya. Rupanya, Bandara Soekarno Hatta memikirkan first impressions! Kesan pertama yang menggoda. Dengan arts, culture, and nature of Indonesia. Sentuhan pariwisata Indonesia. Bahkan beberapa kali menampilkan parade atau carnival busana daerah di sana. Kontan, menjadi daya tarik atraksi dan mengundang selfie,” paparnya.(*)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may use these HTML tags and attributes:

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>