Keindahan Boyolali Siap Manjakan Wisatawan Saat Pesona Mudik 2019

BOYOLALI – Kabupaten Boyolali menjadi salah satu paket terkomplit dari #PesonaDestinasiLebaran2019 sekaligus #PesonaMudik2019. Ada kekuatan nature, culture, hingga wisata buatannya.

“Boyolali kini terus berkembang destinasinya. Atraksi bertambah, Amanitesnya dibangun, Aksestabilitas juga sedang berjalan. Terbukti kunjungan wisatawannya terus meningkat,” ungkap Menteri Pariwisata Arief Yahya,” Senin (27/5).

Boyolali saat ini menjadi destinasi yang bisa diandalkan pada mudik-balik Lebaran 2019. Semua akan merasa nyaman di Boyolali. Banyak aspeknya luar biasa di sini.

Untuk menambah kenyamanan menemukan destinasi pariwisata, kecanggihan piranti Waze atau Google Maps siap membantu. Tinggal klik saja melalui gawai masing-masing. Tunggu instruksi. Lalu, akan dibawa menuju lokasi dengan rute tercepat. Berikut #Top10DestinasiBoyolali.

1. Air Terjun Kedung Kayang

Secara administratif, air terjun ini berada di Desa Wonolelo, Sawangan, Magelang. Namun, sebagiannya lagi masuk dalam wilayah Selo, Kabupaten Boyolali. Air terjun yang berada pada ketinggian 1200 mdpl ini memiliki tinggi 40 meter. Menurut masyarakat setempat, air di kawasan ini tidak pernah surut, sekalipun sedang musim kemarau.

Kesegaran serta keajaiban Air Terjun Kedung Kayang yang tidak pernah kering meski kemarau ini berasal dari empat mata air. Ke empat mata air tersebut, hulunya adalah Kali Pabelan yang ada di Lereng Merbabu. Kebayang ‘kan gimana segarnya Kedung Kayang? Airnya langsung dari pegunungan lho.

Kesegaran air dari Kedung Kayang, selama ini diselimuti oleh cerita legenda yang sudah banyak dipercaya oleh masyarakat sekitar. Diceritakan, pada zaman dulu, di kawasan ini, ada tiga empu, yaitu Empu Putut, Empu Khalik dan Empu Panggung. Tiga empu tersebut sering mengadakan pertemuan.

2. Bukit Kinasih

Bukit Kinasih terletak di Dusun Passah, Desa Sanden, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Lokasinya masih satu kecamatan dengan Gardu Pandang Suroteleng, Gardu Pandang Alam Sutera, Omah Bambu Merapi dan Bukit Gancik.

Di sini, kamu bisa merasakan sensasi hawa dingin yang menyenangkan dan melihat landscap eksotik antara Kota Boyolali, Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro dan Lawu. Waktu terbaik berada di tempat ini adalah pagi dan sore. Benar-benar spot instagramable.

Untuk bisa sampai lokasi, kamu akan dibawa melewati jalanan naik turun. Cukup eksrim memang. Namun, pemandangan yang disuguhkan sepanjang perjalanan sangat indah dan dijamin tidak akan membuatmu bosan di jalan.

3. Ekowisata Taman Air Tlatar

Wisata air ini berlokasi di Dukuh Tlatar, Desa Kebonbimo, Kecamatan Boyolali. Merupakan pilihan favorit para keluarga yang ingin bersantai, seperti bermain air hingga memancing.

Yang tak ingin berenang, bisa juga bermain sepeda air yang disediakan di sini. Tanpa basah-basahan, kamu sudah bisa menikmati keindahan sekitar yang masih sejuk dan asri.

Tak perlu takut kelaparan, di dalamnya juga terdapat Rumah Makan Terapung yang menyuguhkan berbagai makanan yang segar. Kalau begini, semakin mirip taman di Korea.

4. Lembah Gunung Madu

Lembah Gunung Madu berada di Jl. Raya Simo-Klego KM.5, Gunung Madu, Simo, Tanjung, Klego, Kedunglengkong, Simo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempatnya dan bangunannya terlihat modern dan unik sehingga inilah yang menjadi daya tarik tempat wisata ini.

Selain itu tempat wisata ini juga didukung oleh lokasinya yang berada di kawasan lembah perbukitan goa – goa. Suguhan panorama alam nan indah ini akan memanjakan mata anda saat sampainya di lokasi wisata ini.

Untuk anda yang suka selfie atau foto tempat wisata ini juga rekomended lho, dengan adanya bebarapa background seperti air mancur, oranamen bangunan, taman atau mungkin saat anda datang pada sore hari jika berutung bisa menimati suasana sunset.

5. Omah Bambu Merapi

Oemah Bamboo Merapi belakangan hits di media sosial. Lokasinya di Plalangan, Lencoh, Selo, Samiran, Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Selain menawarkan keindahan Gunung Merbabu dan Merapi, destinasi ini juga menarik lantaran terdapat sebuah menara dengan ketinggian 10 meter yang terbuat dari bambu.

Oemah Bamboo Merapi tidak hanya memiliki menara, tapi juga gardu pandang untuk menikmati pesona Merbabu. Di lokasi yang sama, kamu pun dapat melihat kemegahan gunung Merapi hanya dengan berbalik badan.

Oemah Bamboo ini terdapat banyak kedai kopi yang menyajikan secangkir kopi yang hangat. Wah, banyaknya pepohonan dan tanaman hijau yang menyegarkan mata memang nikmat didampingi dengan segelas kopi. Tentu siapapun bakal betah berlama-lama di sini.

6. Brown Canyon

Wisata Brown Canyon di Boyolali Jawa Tengah adalah salah satu tempat wisata yang berada di Desa Kragilan, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Brown Canyon ini sebenarnya merupakan perbukitan biasa. Namun karena penambangan material yang lama bertahun-tahun, akhirnya terbentuk bukit yang keren.

Banyak wisatwan yang menyebut kalau objek wisata ini seperti Green Canyon yang ada di Amerika. Keindahan panorama Brown Canyon menjadi dalah satu tempat yang terbaik bagi para pecinta fotografi.

Dan sangat cocok sebagai tempat hunting di boyolali (berburu foto) favorit. Lokasi Brown Canyon ini juga telah menyediakan tempat istirahat, area parkir dan rumah makan.

7. Bukit Gancik

Bukit Gancik berada di Lerang gunung Merbabu. Tepatnya berada di dusun Selo Nduwur, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Wisata bukit gancik ini menyuguhkan panorama hijau deretan gunung dan lembah yang terlihat sangat mempesona.

Hembusan kesjukan angin dan kabut tipis menambah suasana Bukit gancik lebih romantis. Tak sedikit para pengunjung datang berpasangan untuk menikmati keindahan dan mengabadikan moment bersama di tempat wisata bagus di boyolali ini.

Tempat piknik di Boyolali ini dilengkapi gardu pandang dengan bentuk yang unik dan keren. Sehingga tempat ini sangat rekomended untuk para wisatwan yang suka berfoto-foto.

8. Kedung Goro

Kedung Goro Terletak di Desa Bolo, Kecamatan Wonosegoro, yang dapat di capai dalam waktu tempuh 1 jam dari pusata kota Boyolali. Posisinya Berada di balik hutan Jauh dari Pemukiman Penduduk.

Kedung Goro bisa disebut objek wisata alam yang cukup menantang, para pengunjung bisa memicu adrenalin dengan menghanyutkan atau arung jeram di bebatuan. Bagi anda pecinta kegiatan wisata picu andrenalin bisa melakukan terjun bebas dari atas tebing batu. Kegiatan ini layak anda coba untuk merasakan sensasinya.

Puas melakukan terjun bebas dari tebing anda juga bisa mencoba sensasi meluncur dari kemiringan yang cukup ekstrim dan dilanjudkan menerobos lubang batu sambal menyelam.

9. Wisata Kampung Air Kragilan

Objek wisata ini berlokasi di Desa Watu Genuk, Kelurahan Kragilan, Kecamatan Mojosongo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Lokasi kampung air kragilan ini tidak jauh dari kota Boyolali, hanya berjarak 5 km saja.

Wisata kampung air kragilan ini dibuka mulai pukul 08.00-17.00 WIB. Tempat wisata ini menyuguhkan perpaduan anatar kondisi alam dan rancangan manusia.

Memnfaatkan lahan dari lerenag dan aliran sungai, memberi keistimewaan sediri untuk wisata air ini. Wisata keluarga di Boyolali ini memiliki beberapa fasilitas pendukung yang memadai. Di antaranya rumah makan, gezebo, mini zoo, serta rumah batu harry potter. Rumah batu ini menjadi tempat favorit hunting foto.

10. Kebun Raya Indrokilo Kemiri

Kebun Raya Indrokilo terletak di Gunungsari, Kelurahan Kemiri, Kecamatan Mojosongo, Boyolali, Jawa Tengah. Letaknya sekitar lima kilometer dari Alun Alun Lor Boyolali.

Taman ini dilengkapi taman-taman tematik. Seperti taman anggrek, taman buah, dan taman rumpun bambu. Diharapkan bisa menjadi wahana pelestarian tumbuhan, penyedia ruang terbuka hijau, wisata, sekaligus sarana edukasi.

Bakal ada 2.323 koleksi tanaman konservasi di Kebun Raya Indrokilo. Merupakan tumbuhan dataran rendah khas Jawa bagian timur. Untuk saat ini sudah ditanami sekitar 578 batang tanaman.(***)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may use these HTML tags and attributes:

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>