Diplomat 15 Negara Nikmati Ambassadors Diplomatic Tours di Belitung

BELITUNG – Eksotisnya Belitung menarik perhatian diplomat dari 15 negara. Mereka mengeksplorasi Belitung dari program Ambassadors Diplomatic Tours 2019. Selain presentasi eksotis destinasi, peserta juga menikmati golf, famtrip, hingga welcome dan gala dinner.

Ambassadors Diplomatic Tours 2019 digelar 26-28 April. Lokasinya pada 3 tempat berbeda. Untuk golf dan famtrip digelar di Black Rock Golf Course Belitung. Untuk mengawali, welcome dinner telah dilakukan di Green Tropical Resort Belitung, Jumat (26/4) malam. Lalu, gala dinner di Swiss Belhotel pada Sabtu (27/4) malam. Kemasan kontennya yang menarik mampu menarik diplomat dari 15 negara.

“Dipilihnya Belitung sebagai venue Ambassadors Diplomatic Tours sangat tepat. Destinasi ini sangat eksotis. Alam dan budayanya luar biasa. Selain atraksinya, aksesibilitas dan amenitas terbaik juga ada di Belitung. Kami yakin, para diplomat akan mendapatkan experience fantastis selama di Belitung,” terang Asdep Bidang Pengembangan Pemasaran I Regional I Kemenpar Dessy Ruhati, Jumat (26/4).

Memiliki agenda padat, Ambassadors Diplomatic Tours diikuti sekitar 40 peserta. Mereka berasal dari Asia, Eropa, dan Oseania. Koneksi Asia terdiri Oman, Korea Selatan, Korea Mission to ASEAN, ASEAN IPR, dan Thailand. Komposisi Eropa adalah Slovakia, Romania, Belaruz, Czech, Bosnia & Herzegovina, Serbia, Turki, Austria, dan Bulgaria. Zona Oseania diwakili oleh Fiji.

Dari komposisi tersebut, 12 orang diantaranya adalah duta besar (dubes). Ada 23 orang diplomat SAGA (Singapore Ambassadors Golf Association) dan JAGA (Jakarta Ambassadors Golf Association). Sisanya investor asal Singapura dan BUMN. Ada juga perwakilan Kementerian Luar Negeri, KBRI Singapura, dan Kementerian Pariwisata.

Menjadi motor, Kementerian Pariwisata juga memfasilitasi akomodasi hingga paket wisata golf. Lalu, mereka menjamin groundhandling seluruh peserta Ambassadors Diplomatic Tours. Aktivitas ini makin dikuatkan kolaborasi dengan Pemda Belitung. Pemda Belitung mendukung agenda welcome dinner dan penjemputan peserta. Dessy menambahkan, kehadiran diplomat menguatkan branding Belitung.

“Kehadiran para diplomat asing di Belitung akan memberikan impact positif. Citra Belitung sudah pasti akan naik. Apalagi, para diplomat tentunya akan merekomendasikan Belitung sebagai destinasi wisata bagi masyarakat di negaranya masing-masing,” lanjut Dessy lagi.

Konten terbaik pun disiapkan sepanjang Ambassadors Diplomatic Tours, diantaranya aktivitas golf. Hal ini sebagai branding Indonesia sebagai destinasi golf terbaik. Salah satu destinasi golf tersebut pun ada di Belitung. Kabid Pengembangan Pemasaran Area II Asdep Pengembangan Pemasaran I Regional I Kemenpar Trindiana M Tikupasang mengatakan, Indonesia dan Belitung banyak menawarkan keajaiban.

“Ada banyak sekali keajaiban yang dimiliki Indonesia, seperti yang ada di Belitung ini. Belitung memiliki banyak potensi luar biasa yang dibutuhkan para traveller dunia. Kami yakin Belitung akan memberikan kesan yang bagus bagi para pengunjungnya,” kata Trindiana.

Menegaskan eksotisnya Belitung, peserta Ambassadors Diplomatic Tours akan diajak berkunjung ke-3 spot pada Sabtu (27/4). Ada kunjungan ke Batik Sepiak dan Souvenir Kelapa. Batik Sepiak sudah menjadi identitas bagi Belitung karena keindahan motifnya. Ada 3 varian yang ditawarkan, yaitu kain batik, kain bermotif batik, dan kain eco print. Ketiganya dibedakan menurut proses pembuatannya.

“Kreativitas tinggi dimiliki masyarakat Belitung. Ada banyak sekali karya yang bisa digunakan sebagai cenderamata. Karakternya selalu khas. Menggambarkan warna budaya dan karakter dari masyarakat di Belitung. Batik Sepiak dan Souvenir Kelapa tentu menjadi rekomendasi oleh-oleh dari Belitung,” tegas Trindiana lagi.

Destinasi famtrip lainnya adalah Community Forest (Hutan Kemasyarakatan Juru Seberang). Destinasi ini berada di Desa Juru Seberang, Tanjungpandan, dengan luas konsesi 757 Hektar. Ada banyak aktivitas yang bisa dinikmati wisatawan selama berada di sini. Lalu, aktivitas famtrip ditutup visit ke Belitong Geopark.

“Ambassadors Diplomatic Tours menjadi program branding yang strategis. Event ini akan menaikan arus kunjungan wisman ke Belitung. Jangka waktu pergerakan wismannya tentu jangka panjang. Dan, besarnya arus wisman menjadi value besar masyarakat. Sebab, masyarakat akan mendapatkan inkam dari beragam transaksi yag dilakukan wisman,” tutup Menteri Pariwisata Arief Yahya. (*)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may use these HTML tags and attributes:

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>